-->

MAKALAH PAMERAN - BAB 1 (PENDAHULUAN)

Hai sahabat Rozez!

Kali ini saya akan membagikan materi tentang makalah suatu pameran yang lengkap loh, yeeey.

Tapi saya tidak akan membahas semuanya langsung. Disini saya akan bagi menjadi beberapa bab agar tidak terlalu panjang. Saya akan membahas dari Bab pertama sesuai dengan urutan makalah yaitu pendahuluan.

Langsung aja yuk CEKIDOT...






BAB I
PENDAHULUAN



1.1 Latar Belakang 

Kegiatan pameran seni rupa di sekolah merupakan kulminasi dan tindak lanjut proses pembelajaran seni rupa baik pada kegiatan kurikuler maupun ekstra kurikuler. Kegiatan ini biasanya dilakukan menjelang akhir semester atau akhir tahun ajaran. Kegiatan pameran di sekolah memiliki peran dan fungsi yang strategis dalam memupuk, membina, dan mengembangkan kemampuan siswa dalam melakukan kritik dan apresiasi terhadap karya seni yang dipamerkan. 

Melalui kegiatan ini mereka dilatih untuk memberikan tanggapan dan penilaian baik secara lisan, tertulis, maupun melalui perbuatan/sikap. Kehadiran pameran dalam konteks pembelajaran di sekolah memiliki fungsi tersendiri, diantaranya fungsi pendidikan (edukasi) dan fungsi hiburan (rekreasi). 

Melalui kegiatan pameran, anak-anak diberi kesempatan untuk melakukan penilaian terhadap karya seniserta dapat mengukur tingkat kemajuan sekolah mengenai pelaksanaan dan isi pameran. Kemudian, kegiatan ini juga menyajikan hiburan bagi warga sekolah dan masyarakat sekitarnya. Isi materi pada makalah yang akan anda pelajari ini adalah penyelenggaraan pameran seni rupa di sekolah.



1.2 Rumusan Masalah

Berdasarkan latar belakang masalah yang telah diuraikan, masalah dalam makalah ini dapat dirumuskan sebagai berikut.


1.Apa yang dimaksud dengan seni pameran, pagelaran, pertunjukan?
2.Apa yang dimaksud managemen pameran?
3.Bagaimana cara menyusun dan menyelenggarakannya?
4.Apa saja jenis-jenis pameran, pagelaran, dan pertunjukan?
5.Apa saja macam-macam bentuk panggung pertunjukan?



1.3 Maksud dan Tujuan

Penyusunan makalah ini merupakan sebuah bentuk pengaplikasian dari bagian proses pembelajaran yang cukup kompleks tentang seni nusantara. Untuk memperjelas pengaplikasian tersebut, maka dapat di rumuskan sebuah maksud dan tujuan dari penyusunan makalah ini. 

1.Menyebutkan pengertian pameran.
2.Menyebutkan tujuan, fungsi dan manfaat penyelenggaraan pameran sekolah. 
3.Membedakan jenis-jenis pameran. 
4.Menjelaskan syarat penyelenggaraan pameran di sekolah. 
5.Menguraikan karakteristik, tujuan dan fungsi perencanaan dalam suatu kegiatan. 
6.Menguraikan tahap perencanaan pameran di sekolah. 
7.Merumuskan tujuan dan tema pameran. 
8.Menyusun struktur dan tugas kepanitian pameran. 
9.Menjelaskan tahap persiapan penyelenggaraan pameran. 
10.Menyelenggarakan dan melaporkan pelaksanaan pameran di sekolah. 
11.Menjelaskan mengenai konsep pameran.
12.Menjelaskan mengenai kurasi dan nilai pameran.
13.Menjelaskan aktivitas diskusi.
14.Menjelaskan mengenai pasca pameran.
15.Menjelaskan mengenai konsep menganalisis pameran
16.Menjelaskan mengenai klasifikasi materi pameran.



1.4 Manfaat

Manfaat yang diperoleh dari makalah ini sebagai berikut.
1. Menambah wawasan tentang karya seni pameran, pagelaran, dan pertunjukan.
2. Sebagai referensi mengenai karya seni pameran, pagelaran, dan pertunjukan.
3. Memberikan semangat berkarya terhadap karya seni pameran, pagelaran, dan pertunjukan.
4. Memberikan pemahaman terhadap karya seni pameran,pagelaran, dan pertunjukan.
5. Membantu pembaca lebih kreatif terhadap karya seni pameran, pagelaran, dan pertunjukan.



Nah itulah dia Bab pertama nya. Untuk selanjutnya bakal ada dipostingan selanjutnya yaaa... Jangan lupa check untuk mendapat lengkap nya. Oke?



Terimakasih atas kunjungannya!
I hope you like it
Semoga bermanfaat sahabat Rozez!

Related Posts

Post a Comment

Subscribe Our Newsletter